KONTAN.CO.ID - Tidak lama lagi Huawei Indonesia sepertinya akan merilis seri ponsel lipat terbaru mereka, yaitu Huawei Mate X7.
Sebagai pengingat, Huawei Mate X7 sudah rilis di China pada 25 November 2025 lalu. Dengan demikian, penjualannya di pasar global seharusnya dimulai pada awal tahun 2026.
Indonesia kemungkinan besar akan menjadi salah satu pasar yang bisa mencicipi performa, desain, dan beragam kecanggihannya.
Bukan tanpa alasan, sebuah produk terduga Huawei Mate X7 sudah muncul di situs P3DN (Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri) dan lolos syarat minimum Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) dari Kementerian Perindustrian (Kemenperin).
Baca Juga: Huawei MatePad SE 11: Rekomendasi Tablet Rp 2 Jutaan di 2026
Huawei Mate X7 Sudah Lolos TKDN
Berdasarkan pantauan KONTAN, produk yang diduga sebagai Huawei Mate X7 sudah terdaftar di TKDN sejak 12 Desember 2025 lalu. Produk ini memiliki kode DEL-LX9.
Produk tersebut diajukan oleh PT. Huawei Tech Investment dan mendapatkan nilai TKDN 37,28%, sudah lebih dari 35% yang merupakan syarat minimal.
Soal waktu rilis, kemungkin besar Huawei Mate X7 akan diperkenalkan pada bulan Maret seperti pendahulunya.
Sebagai pengingat, Huawei Mate X6 rilis di Indonesia pada Maret 2025 dan langsung menarik perhatian pasar dengan desain mewahnya.
Baca Juga: Spesifikasi dan Harga Huawei MatePad 12X 2026 di Indonesia
Spesifikasi Huawei Mate X7
Huawei Mate X7 mengusung desain lipat dengan dua layar. Layar utama fleksibel berukuran 8 inci OLED LTPO dan layar cover berukuran 6,49 inci OLED LTPO.
Layar utama menawarkan resolusi 2416 × 2210 piksel, dukungan 10,7 miliar warna, refresh rate adaptif 1-120 Hz, serta tingkat kecerahan puncak hingga 2500 nits.
Layar bagian cover pun tampil sangat baik dengan resolusi 2444 × 1080 piksel dan refresh rate 1-120 Hz. Layar ini juga memiliki tingkat kecerahan maksimum hingga 3000 nits, menjadikannya layar luar paling terang di kelasnya.
Untuk bekerja, Huawei membekali Mate X7 dengan chipset flagship Kirin 9030 Pro, yang dikembangkan khusus untuk perangkat premium generasi terbaru.
Huawei menjelaskan, chipset ini menawarkan peningkatan efisiensi sekaligus tenaga pemrosesan yang kuat untuk gaming, produktivitas intensif, serta pengalaman multitasking pada layar besar.
Baca Juga: Resmi Dirilis, Cek Daftar Harga Huawei Mate 80 dan Mate 80 Pro

Di sektor kamera, Huawei tampil percaya diri dengan sistem kamera XMAGE, yang membawa kombinasi tiga sensor premium.
Kamera utama beresolusi 50 MP menggunakan sensor RYYB dengan aperture variabel f/1.4–f/4.0. Lalu, ada lensa ultrawide memiliki resolusi 40 MP dan lensa ultrawide memiliki resolusi 40 MP.
Untuk kebutuhan selfie, Huawei menyediakan kamera depan 8 MP di layar luar dan layar dalam. Keduanya mendukung perekaman video hingga 4K
Semua fitur papan atas tersebut disempurnakan oleh dukungan daya dari baterai dengan kapasitas 5525 mAh pada model standar dan 5600 mAh pada Collector’s Edition. Huawei juga menyertakan dukungan 66W fast charging melalui kabel dan 50W wireless charging.
Bodi Huawei Mate X7 juga sudah mendapatkan seritifikasi IP58 dan IP59, yang membuatnya terlindungi dari debu dan tahan air terhadap cipratan dan bahkan semburan air bertekanan tinggi jarak dekat.
Baca Juga: Bocoran HP Samsung yang Rilis Awal 2026: Galaxy A37, A57, dan S26 Series
Daftar Harga Huawei Mate X7
Huawei Mate X7 resmi terjun ke pasaran dalam dua varian dengan konfigurasi memori penyimpanan yang berbeda. Berikut adalah daftar harga resminya:
- Huawei Mate X7 16GB + 512GB: 14.999 yuan (sekitar Rp 35,3 juta)
- Huawei Mate X7 16GB + 1TB: 15.999 yuan (sekitar Rp 37,6 juta)

Selain dua varian tersebut, ada juga Collector's Edition yang hadir dengan kotak penjualan khusus, desain lebih eksklusif, serta kapasitas RAM lebih besar. Berikut adalah daftar harganya:
- Huawei Mate X7 Collector’s Edition 20GB + 1TB: 17.999 yuan (sekitar Rp 42,3 juta).
Penjualan terbuka di China dijadwalkan mulai pada tanggal 5 Desember 2025.
Baca Juga: Harga Samsung S25 FE Anjlok Rp 1 Juta, Saatnya Beli Flagship Murah
Selanjutnya: Promo Superindo Hari Ini 23-25 Januari 2026, Iga Potong-Cumi Fresh Harga Spesial
Menarik Dibaca: Promo Superindo Hari Ini 23-25 Januari 2026, Iga Potong-Cumi Fresh Harga Spesial
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News