Mulai dipasarkan, harga motor listrik United T1800 bersaing dengan Gesits dan Nmax

Rabu, 03 Februari 2021 | 16:20 WIB Sumber: Kompas.com
Mulai dipasarkan, harga motor listrik United T1800 bersaing dengan Gesits dan Nmax


HARGA MOTOR - Jakarta.  Motor listrik United T1800 mulai dipasarkan. Harga motor listrik United T1800 lumayan mahal, sebanding dengan kompetitornya, Gesits. Harga motor listrik United T1800 juga bersaing dengan salah motor yang laris saat ini, Yamaha Nmax.

United meluncurkan T1800 akhir tahun lalu. Punya desain ala maxi scooter, harga motor listrik United T1800 dibanderol Rp 27 juta on the road (OTR) Jakarta.

Harga motor tersebut setara harga Gesits di diler Gesits Sukses Makmur (GSM) yakni Rp 27,5 juta. Harga motor listrik United T1800 juga hanya beda tipis dengan Yamaha Nmax 155 Rp 28 jutaan.

Meski harga cukup mahal, United optimistis sepeda motor listrik United T1800 bisa diterima baik konsumen. Desain motor listrik United T1800 sangat kekinian, sesuai tren di pasar.

Untuk calon konsumen yang mau membeli United T1800 secara kredit, bisa membayar uang muka atau down payment (DP) dengan harga yang bervariasi mulai Rp 5 jutaan.

Lembaga pembiayaan Adira Finance menawarkan pembayaran kredit selama jangka waktu  satu sampai tiga tahun. Rinciannya yaitu 11 bulan, 17 bulan, 23 bulan, 29 bulan dan 35 bulan.

Baca juga: Viar Motor Indonesia luncurkan sepeda listrik terbaru, harganya Rp 7,9 juta

DP motor listrik United T1800 bisa dimulai dari Rp 5,5 juta sampai Rp 16,5 juta. Cicilan termurah motor listrik United T1800 mulai dari Rp 573.000 yaitu untuk DP 16,5 juta dengan lama pembayaran 35 bulan.

"Kalau ada kartu kredit bisa DP 0 persen. Untuk semua kartu kredit hanya beda di berapa tenor dan cicilan per bulannya. Pembelian melalui Tokopedia dan Blibli," kata wiraniaga United, Sabtu (30/1/2021).

Motor listrik United T1800 mempunyai dimensi panjang 1.886 mm, lebar 715 mm, dan tinggi 1.170mm. Bobot kosong motor listrik United T1800 99 kg dengan daya angkut 150 kg.

Pelek depan belakang lingkar 12 inci. Ban depan ukuran 100/170 sedangkan ban belakang 120/17. Supensi belakang tipe dual shock. Adapun rem depan belakang sudah cakram.

Dinamo motor listrik United T1800 menggunakan motor listrik dari 60V 1800W besutan Bosch. Menghasilkan rated speed 620 rpm dan torsi 27 Nm. Daya tersebut disokong baterai Lithium ion berkapasitas 60V 28Ah. (Gilang Satria)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com berjudul "Skema Kredit Motor Listrik United T1800, CIcilan Rp 500 Ribuan"
 

Selanjutnya: Mobil listrik Lexus anyar terungkap dalam sebuah teaser, begini penampakannya

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Adi Wikanto

Terbaru