Info Harga

Kembali Ke Jakarta, Ini Harga & Link Website Beli Tiket Konser Musik Green Day

Minggu, 18 Agustus 2024 | 06:00 WIB   Reporter: kompas.com
Kembali Ke Jakarta, Ini Harga & Link Website Beli Tiket Konser Musik Green Day

ILUSTRASI. Kembali Ke Jakarta, Ini Harga & Link Website Beli Tiket Konser Musik Green Day


KONSER GREEN DAY - Jakarta. Grup musik rock Greenday akan kembali konser di Jakarta pada 15 Februari 2025. Untuk penggemar lagu Wake Me Up At September End, berikut harga tiket konser Greenday dan link website pembeliannya.

Billie Joe Armstrong dkk bakal menunjukkan aksi panggungnya yang kedua di Jakarta. Sebelumnya, band rock asal Amerika Serikat ini pernah manggung di Jakarta Convention Center pada tahun 1996.

 

Promotor Ravel Entertaiment resmi mengumumkan kedatangan grup band rock asal Amerika Serikat, Green Day ke Indonesia. Adapun Green Day akan menyambangi Indonesia tepatnya di Carnaval Ancol, Jakarta Utara, pada 15 Februari 2025 dan menjadi bagian perayaan 10 tahun Hammersonic.

Tiket konser Green Day mulai bisa dibeli pada 27 Agustus 2024 pukul 15.00 WIB melalui www.greendayjkt.com.

Berikut daftar harga dan kategori tiket konser Green Day:

• Harga tiket konser Green Day CAT 1A : Rp 2.655.555

• Harga tiket konser Green Day CAT 1B : Rp 2.655.555

• Harga tiket konser Green Day CAT 2A : Rp 2.015.555

• Harga tiket konser Green Day CAT 2B : Rp 2.015.555

• Harga tiket konser Green Day CAT 3 : Rp 1.580.555

CEO Ravel Entertainment Ravel Junardy mengumumkan kehadiran Green Day ke Indonesia. "Puji Tuhan kita bisa berhasil mendatangkan Green Day ke Indonesia untuk sebuah perhelatan musik di Indonesia. Saya memutuskan oke kita ambil Green Day menjadi bagian 10 tahun dari Hammersonic," kata Ravel.

"Kenapa Green Day karena kita research. Kita lihat Green Day punya history yang panjang banget," tambah Ravel lagi.

Ravel pun mengakui memang sedikit sulit untuk mendatangkan Green Day ke Indonesia. Namun akhirnya Green Day memberi konfirmasi untuk mau bermain di Indonesia. Ini pun menjadi kali kedua Green Day ke Indonesia. Grup band asal Amerika ini pernah datang pada 1996.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Daftar Harga dan Jadwal Penjualan Tiket Konser Green Day di Jakarta", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/hype/read/2024/08/15/174202466/daftar-harga-dan-jadwal-penjualan-tiket-konser-green-day-di-jakarta.

Baca Juga: Mudah, Ini Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu Di ATM BCA, BNI, BRI, Mandiri, CIMB, Permata

 

 

Selanjutnya: OJK Sebut HUT RI Jadi Momentum Memperkuat Peran Menghadapi Berbagai Tugas Baru

Menarik Dibaca: Ayo Redeem! Ini Daftar Gift Code Ojol The Game 18 Agustus 2024 Terbaru

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Adi Wikanto

Terbaru