Harga Motor H2 Di Indonesia 2023 Semakin Mahal, Harga Pajero Kalah

Jumat, 17 Februari 2023 | 06:57 WIB Sumber: Kompas.com
Harga Motor H2 Di Indonesia 2023 Semakin Mahal, Harga Pajero Kalah

ILUSTRASI. Harga Motor H2 Di Indonesia 2023 Semakin Mahal, Harga Pajero Kalah


HARGA MOTOR - Jakarta. Harga motor Kawasaki Ninja H2 tahun 2023 di Indonesia semakin mahal. Berapa harga Motor H2 terbaru tahun 2023 di Indonesia?

Motor H2 adalah sepeda motor hyper atau hyperbike dari Kawasaki. Banyak kaum pria yang menyukai Motor H2 karena tampilannya yang keren dan memberikan sensasi kecepatan tinggi dalam berkendara.

Dilansir dari Kompas.com, Motor Ninja H2 resmi diperkenalkan secara global pada 2014. Setahun berselang, motor H2 dengan tenaga buas tersebut hadir di Indonesia.

Motor Ninja H2 menggunakan mesin 998 cc empat silinder segaris dengan supercharger. Saat itu, tenaga yang dihasilkan 200 TK sampai 210 TK jika mengenakan Ram-air, tapi seiring waktu, tenaga tadi terus bertambah, termasuk di versi 2023.

Untuk versi 2023, dikutip dari laman Kawasaki Indonesia, motor Ninja H2 menghasilkan tenaga 239,6 TK di 11.500 rpm dan torsi 141,7 Nm di 11.000 rpm. Jadi ada peningkatan tenaga dari model yang pertama kali dirilis.

Selain tenaga, harga motor Ninja H2 di Indonesia untuk lansiran 2023 juga berubah. Harga motor H2 terbaru 2023 di Indonesia adalah Rp 860 juta.

Baca Juga: IIMS Buka Jam Berapa? Cek Harga Tiket IIMS 2023 & Daftar Mobil yang Bisa Test Drive

Sedangkan harga motor H2 untuk model tahun lalu (2022) dijual Rp 830 juta OTR Jakarta. Harga motor H2 ini memang tinggi, mengalahkan harga mobil baru Pajero Sport dan Toyota Fortuner yang mulai dari Rp 500-an juta.

Harga motor H2 tersebut untuk motor Jepang bisa dibilang fantastis. Kalau dibandingkan dengan saudaranya yang 1.000 cc yakni Ninja ZX-10R, di Indonesia cuma dibanderol Rp 550 jutaan, selisih Rp 300 jutaan.

Memang, secara tenaga dan torsi, ZX-10R kalah cukup jauh dari Ninja H2. ZX-10R 'cuma' menghasilkan 213 PS atau sekitar 210 TK dan torsi 114,9 Nm.

Artinya, tambahan supercharger di motor Ninja H2 sangat berperan dalam mendongkrak tenaga. Secara dimensi, kedua motor kurang lebih sama, cuma berbeda sedikit, tidak sampai 3 cm.

Tapi kalau bobot basah, motor Ninja H2 lebih berat 31 Kg daripada ZX-10R. Motor Ninja H2 bobotnya 238 Kg, sedangkan ZX-10R cuma 207 Kg.

Spesifikasi dan keunggulan motor H2

Dilansir dari website resmi Kawazaki Indonesia, berikut spesifikasi dan keunggulan motor H2:

Keunggulan motor H2

  • 998 cc, In-Line Four supercharged engine
  • Lightweight trellis frame
  • Advanced electronics
  • Brembo Stylema brake calipers
  • TFT colour instrumentation
  • Smartphone connectivity

Spesifikasi motor H2

  • Panjang x Lebar x Tinggi: 2,085 x 770 x 1,125 mm
  • Jarak poros roda: 1,455 mm
  • Jarak ke Tanah: 130 mm
  • Tinggi Tempat Duduk: 825 mm
  • Berat:238 kg
  • Kapasitas Bensin: 17 litres
  • Tipe Rangka: Trellis, high-tensile steel, with Swingarm Mounting Plate
  • Suspensi Depan: ø43 mm inverted fork with rebound and compression damping, spring preload adjustability and top-out springs
  • Suspensi Belakang: New Uni-Trak, Öhlins TTX36 gas-charged shock with piggyback reservoir, compression and rebound damping and spring preload adjustability, and top-out spring
  • Wheel Travel Depan: 120 mm
  • Wheel Travel Belakang: 135 mm
  • Sudut Putar / Trail: 24.5° / 103 mm
  • Roda Depan: 120/70ZR17M/C (58W)
  • Roda Belakang: 200/55ZR17M/C (78W)
  • Rem Depan: Dual semi-floating ø330 mm Brembo discs
  • Kaliper Depan: Dual radial-mount, Brembo Stylema monobloc, opposed 4-piston
  • Rem Belakang: Single ø250 mm disc
  • Kaliper Belakang: Brembo, opposed 2-piston

Itulah harga motor H2 terbaru di Indonesia tahun 2023. Anda berminat?

Sebagian artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Harga Kawasaki Ninja H2 2023 di Indonesia, Tembus Rp 800 Juta",

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Adi Wikanto

Terbaru